Peningkatan Keaktivan dan Pemecahan Masalah Matematika Kelas V Melalui Model Savi Berbasis Multimedia

Main Article Content

Lulu ul Jannah
STKIP NU Indramayu

Matematika masih dianggap sebagai mata pelajaran yang sulit. Hal ini juga terjadi di SDIT Al-Ishlah Sudimampir, yang menyebabkan perhatian terhadap keaktifan dan kemampuan pemecahan masalah pada materi pengolahan data yang belum optimal. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keaktifan dan kemampuan pemecahan masalah siswa kelas V pada materi pengolahan data melalui penerapan model SAVI berbasis multimedia. Metode yang digunakan adalah penelitian tindak kelas dengan sampel siswa kelas V SDIT Al-Ishlah Sudimampir Balongan Indramayu, yang terdiri dari 23 siswa. Data dikumpulkan melalui observasi, kuesioner, dan tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keaktifan dan kemampuan pemecahan masalah siswa meningkat melalui penerapan model SAVI berbasis multimedia di setiap siklusnya. Pada siklus I, peningkatan keaktifan siswa mencapai 75%, pada siklus II sebesar 83%, dan pada siklus III sebesar 90%. Keaktifan belajar siswa meningkat dari 74.57% pada siklus I, menjadi 81.68% pada siklus II, dan 88.97% pada siklus III. Persentase ketuntasan kemampuan pemecahan masalah siswa meningkat dari 52% pada siklus I, menjadi 74% pada siklus II, dan 87% pada siklus III.


Keywords: Keaktivan, pemecahan masalah, matematika, model SAVI, multimedia