Asuhan Keperawatan Pada Tn. H Dengan Hernia Inguinalis Lateralis Sinistra Post Herniotomi dengan Diagnosa Keperwatan Nyeri Akut di Ruang Anggrek Rsud Waled Cirebon
Main Article Content
Hernia merupakan penonjolan isi perut yang keluar melalui celah dinding perut sehingga memberi jalan keluar kepada setiap organ lain yang bisa melalui celah dinding tersebut. Herniotomi merupakan tindakan pembedahan yang dilakukam dengan cara membebaskan kantong hernia, dengan cara dibuka isi hernia dikeluarkan direposisi lalu dijarit setinggi mungkin.Insiden hernia menduduki peringkat ke lima besar di Amerika Serikat pada tahun 2017 yaitu, sekitar 700.000 operasi hernia yang dilakukan tiap tahunnya. Angka kejadian hernia inguinalis lateralis di dunia mencapai 365.000 kasus di Amerika Serikat. Dengan kasus diantaranya, hernia femoralis mencapai 25.000 kasus, hernia umbilikus mencapai 166.000 kasus, hernia post insisi mecapai 97.000 kasus dan hernia lainnya sebanyak 76.000 kasus. Jumlah penderita hernia laki-laki lebih banyak tujuh kali lipat dibandingkan dengan perempuan