Pengaruh Senam Kaki Diabetes Terhadap Nilai Ankle Brachial Index pada Pasien Diabetes Mellitus di UPTD Puskesmas Ligung Kabupaten Majalengka Tahun 2024
DOI:
https://doi.org/10.59141/cerdika.v6i1.3180Keywords:
Diabetes mellitus (DM), Senam Kaki Diabetes, Ankle Brachial IndexAbstract
Diabetes mellitus (DM) merupakan salah satu penyakit yang paling mematikan di dunia karena tingginya gula darah. DM juga dapat menyebabkan komplikasi. Perubahan patologis yang paling umum terjadi pada ekstremitas bawah termasuk vaskulopati, diabetes kaki, neuropati, dan Peripheral Artery Disease (PAD). PAD dapat diidentifikasi dengan Ankle Brachial Index (ABI). Senam kaki diabetes dapat membantu orang dengan diabetes karena dapat memperlancar peredaran darah di kaki, memperkuat otot kaki, memperbaiki sirkulasi darah di kaki, dan membuat gerakan kaki lebih mudah. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh senam kaki diabetes terhadap nilai ankle brachial index pada pasien diabetes mellitus di UPTD Puskesmas Ligung Kabupaten Majalengka Tahun 2024. Penelitian ini menggunakan desain Pra-Eksperimen dengan pendekatan Pretest-Posttest With One Group. Populasi pada penelitian ini pasien diabetes mellitus sebanyak 55 responden, namun penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data dengan teknik Porposive Sampling sehingga jumlah sampel yang diambil sebanyak 35. Instrumen yang digunakan adalah alat spygmomanometer aneroid dan doppler ultrasound. Uji statistik yang digunakan adalah uji Wilcoxon Signed Rank Test. Hasil penelitian diperoleh nilai ABI sebelum perlakuan rata-rata 0,41-0,90 pada kaki kanan dan kiri dengan kategori PAD ringan sampai sedang dan nilai ABI sesudah perlakuan rata-rata 9,1–1,30 pada kaki kanan dan kiri dengan kategori normal. Uji Wilcoxon Signed Rank Test memiliki nilai p-value 0,001. Dengan demikian, dapat disimpulkan ada pengaruh senam kaki diabetes terhadap nilai ankle brachial index pada pasien diabetes mellitus di UPTD Puskesmas Ligung Kabupaten Majalengka Tahun 2024. Senam kaki diabetes untuk penderita diabetes mellitus sangat disarankan karena membantu melancarkan sirkulasi ekstremitas bawah.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2026 Uun Kurniasih, Lin Herlina, Sri Lestari, Sumarni Sumarni, Eli Nur Awalliyah

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.




