Pengaruh Pandemi Covid-19 Terhadap Pelayanan Kesehatan Bagian Rekam Medis di Rumah Sakit XX Cimahi

Main Article Content

Intan Nurhadiyati Nugraha
Politeknik Piksi Ganesha
Intan Suciani
Politeknik Piksi Ganesha
Dina Sonia
Politeknik Piksi Ganesha

Latar Belakang: Pada pandemi Covid-19 sangat penting dalam melakukan prevensi,deteksi dan respon di dalam pencegahan dan pengendalian Covid-19. Penyebaran Covid-19 inipun berdampak ke berbagai sektor, mulai dari ekonomi, pariwisata, transportasi, politik hingga pelayanan publik termasuk kesehatan khususnya perekam medis, disanalah kontak pertama kali petugas dengan pasien, ditempat itu pula penyebaran Covid-19 dari pasien ke petugas sangat mungkin terjadi.


Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pandemi Covid-19 terhadap pelayanan kesehatan di rumah sakit XX cimahi.


Metode: Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode wawancara mendalam. Data yang dikumpulkan dengan metode wawancara mendalam, praktek kerja lapangan (PKL) dan observasi langsung dan penelusuran. Penelitian ini dilakukan di rumah sakit XX Cimahi pada bula Mei-Juni Tahun 2021.


Hasil: Berdasarkan hasil penelitian mengenai Pengaruh Pandemi Covid-19 terhadap pelayanan kesehatan bagian rekam medis di rumah sakit XX Cimahi ini memperoreh hasil yaitu berdasarkan hasil wawancaran dengan N1, N2, N3 mengatakan bahwasannya dengan adanya pandemi Covid-19 ini petugas khususnya dibagian Rekam Medis juga memperketat protokol kesehatan seperti memakai masker, menjaga jarak,  menggunakan sarung tangan dan sering mencuci tangan agar petugas dapat mencegah penularan Covid-19 yang mungkin saja dibawa oleh pasien yang sedang mendaftar ataupun yang menempel pada berkas rekam medis. Dan banyak nya kasus pasien control dan pasien umum menurun sedangkan  pasien Covid-19 meningkat sehingga meningkatkannya pasien yang harus di daftarkan di UGD.


Kesimpulan: Pandemi Covid-19 dapat mempengaruhi pelayanan kesehatan khususnya dibagian rekam medis seperti terjadinnya perubahan alur seperti adanya test suhu tubuh sebelum mendaftarkan diri untuk mendapat pelayanan kesehatan, memperketat protokol kesehatan, tingginya beban kerja dikarenakan jumlah pasien Covid-19 yang meningkat sedangkan pasien umum menurun, jumlah petugas dikurangi guna meminimalisir keramaiaan dalam satu ruangan.


Keywords: pelayanan kesehatan, pandemi Covid-19, rekam medis